Menjadi Delegasi, Mahasiswa Sarjana Bisnis IPB University Raih Prestasi pada Tri-U International Joint Seminar and Symposium 2021

Rio Kevin Mercello Alwi berhasil memperoleh Founder Award atau The Most Excellent Academic Performance (both Oral Presentation and Poster) dalam Tri-U International Joint Seminar and Symposium (IJSS). Pada kesempatan tersebut, ia menyampaikan hasil penelitian yang berjudul ‘Third-Party Initiatives for MSME Penetrate Market Research in The Greater Jakarta’.

Tri-U International Joint Seminar and Symposium (IJSS) merupakan pertemuan tahunan untuk memfasilitasi mahasiswa dalam menyampaikan gagasan dan hasil penelitian di forum internasional. Setiap tahun, para sarjana dan mahasiswa dari berbagai negara berkumpul untuk berbagi pengetahuan dan pemikiran tentang berbagai topik serta memperkuat komunikasi dan pemahaman mereka di bidang kependudukan, lingkungan, energi, dan pangan.

The 27th Tri-U International Joint Seminar & Symposium diikuti oleh 65 delegasi dari 12 universitas di 6 negara. Universitas yang ikut serta adalah IPB University-Indonesia; Mie University (MU)-Japan; Khabarovsk State University of Economics and Law (KSUEL)-Rusia; KLC International Institute (KLC)-Singapore; tiga universitas berasal dari Thailand, yaitu Chang Mai University (CMU), Maejo University (MJU), dan Suan Dusit University (SDU); lima universitas berasal dari China, yaitu Jiangsu Univesity (JSU), Guangxi University (GXU), Chongqing University of Posts and Telecommunications (CQUPT), Guangxi University of Chinese Medicine (GXUCM), dan Nanning Normal University (NNU).

Melalui topik terkait Population, Rio didampingi oleh dosen IPB University dari Sekolah Bisnis yaitu Fithriyyah Shalihati, SE, MM dan Asaduddin Abdullah, MSc berhasil meraih prestasi ini.

“Latar belakang penelitian ini adalah sebanyak 99.99 persen populasi bisnis di Indonesia merupakan usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) dan bahkan 97 persen serapan tenaga kerjanya berasal dari UMKM,” katanya. Mahasiswa IPB University itu menjelaskan, adanya pandemi COVID-19 menyebabkan penurunan kinerja UMKM. Salah satunya akibat kesulitan dalam distribusi produk. Selain itu, ekonomi digital yang semakin meningkat menjadi katalis bagi Indonesia untuk mencapai 60 persen Gross Domestic Product (GDP) yang harus diterapkan.

Dalam penjelasannya, Rio juga menyampaikan bahwa penelitian ini bertujuan untuk memberikan alternatif platform Business to Business (B2B) dalam meningkatkan penjualan UMKM melalui pihak ketiga agar masalah distribusi produk dapat teratasi dengan efektif. (SSB/NF)

The post Menjadi Delegasi, Mahasiswa Sarjana Bisnis IPB University Raih Prestasi pada Tri-U International Joint Seminar and Symposium 2021 appeared first on Infografis.